Koreng sering kita dengar dalam acara-acara komedi. Luka
koreng biasanya jadi bahan becanda para komedian. Banyak orang menganggap bahwa
luka koreng sangat mengganggu dan cukup memalukan, apabila luka tersebut berada
di daerah terbuka yang bisa dilihat orang lain, seperti tangan dan kaki.
Namun, Bila anda terkena luka tersebut tidak usah terlalu
resah dan gusar. Cobalah resep tradisional seperti dibawah ini :
1. Sebuah kelapa
yang tidak usah terlalu besar dan agak tua
2. Dicongkel dan diambil daging
isinya, seperti membuat kopra.
3. Lalu dibakar hingga hangus, seperti arang.
4. Tumbuk hingga halus dan bubuhi 3 sendok minyak kelapa.
5. Aduk hingga rata dan
poleskan pada koreng.